Kamis, 16 April 2015

Tentang Alasan dan Menjadi Bagian Mimpi Anak Indonesia


Semoga, suatu saat kelak, mereka jadi seseorang dan bercerita bahwa inspirasinya tumbuh saat kakak sebangsanya, datang ke sekolahnya. Dan mereka akan menyimpan cerita Anda sebagai bagian dari semangat memenangkan masa depannya.
(Kutipan surat inspirasi Anies Baswedan)


Hati mana yang tidak bergetar membaca kata-kata yang penuh makna itu. Hati saya pun ikut bergetar. Dan ini menjadi alasan saya memutuskan untuk bergabung dalam gerakan ini.
Banyak yang saya pelajari di sini.Semua tentang semangat berbagi,semangat menginspirasi yang menggerakkan dan semangat tulus dari teman-teman panitia yang luar biasa mau menfasilitasi jiwa-jiwa baik untuk berbuat baik. Relawan dari kalangan profesional pun dengan tulus menebar bibit-bibit mimpi pada adik-adik yang akan akan membangun Indonesia 20 tahun mendatang. Kehadiran dengan hati itu memang sungguh dahsyat efeknya.

Saya senang bisa turut bergabung menjadi bagian dari gagasan hebat anak bangsa negeri ini dalam gerakan Kelas Inspirasi Makassar 2015. Semoga suatu hari nanti entah berapa tahun kedepan,saya bisa bergabung kembali bukan sebagai panitia tetapi sebagai relawan pengajar jika Sang Pemberi Kehidupan memberi saya umur panjang. Aamiin

Terima Kasih telah memberikan kesempatan pada saya untuk merasakan pengalaman yang luar biasa di Hari Inspirasi 9 Maret 2015 kemarin.
Aksi tentu akan berteriak jauh lebih nyaring dibandingkan retorika berbunga-bunga yang kosong.
KELAS INSPIRASI Indonesia Mengajar-
I Think this is the great place for share something small but that can give lesson for else-
Briefieng 1 Maret 2015


0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan jejak kalian
Semoga setiap tulisan saya mampu membawa pengaruh positif bagi pembaca. Terima Kasih ^___^